Persaingan di bidang produksi spare part otomotif memang cukup ketat. Salah satu perusahaan yang bergerak di bidang tersebut adalah PT Mikuni Indonesia. Untuk informasi lebih lengkap terkait anak perusahaan Mikuni Group asal jepang ini, silakan simak pembahasan berikut.
Profil Perusahaan
PT Mikuni Indonesia merupakan perusahaan yang bergerak di bidang manufaktur, khususnya produksi dan penjualan spare part otomotif. Didirikan pada tahun1923 dengan nama Mikuni Shoteh, perusahaan ini kemudian berkembang di bidang manufaktur semenjak pabrik mulai beroperasi pada tahun 1936.
Dikutip dari beberapa sumber, gaji di PT Mikuni Indonesia per tahun 2021 mencapai sekitar Rp7.000.000. Angka yang tergolong tinggi ini bukan tanpa alasan. Pasalnya, beberapa karyawan kerap mengambil kerja lembur sehingga pendapatannya pun cukup besar.
Sebagai perusahaan yang bergerak di produksi spare part otomotif dan peralatan khusus, PT Mikuni juga memproduksi produk lain seperti kontrol air, kontrol gas, perawatan pesawat terbang, peralatan manajemen rumput, dan lain-lain.
Alamat Perusahaan
Untuk datang ke lokasi perusahaan ini tidak terlalu sulit mengingat alamatnya yang sangat terjangkau. Konsumen atau mitra bisnis bisa datang langsung ke kantor pusat yang beralamat di Kawasan Industri M2100, Jl Irian Blok QQ1, Jatiwangi, Cikarang Barat, Bekasi, Jawa Barat.
Kontak Perusahaan
Apabila karena kondisi tertentu tidak bisa berkunjung langsung ke alamat di atas, maka masih ada cara lain yang bisa dilakukan, yakni menghubungi via telepon ke nomor 021 899 833 82. Selain itu, mitra juga bisa mengirimkan surat elektronik ke alamat ela@mikuni.co.id.
Kemudian, untuk keperluan komunikasi lain, ada beberapa kanal PT Mikuni Indonesia yang bisa diakses. Beberapa kanal tersebut antara lain Facebook Mikuni Indonesia dan website www.mikuni.co.jp/en. Hanya saja, alamat tersebut merupakan website pusat yang berlokasi di Jepang.
Sejarah PT Mikuni Indonesia
Bisa dibilang perusahaan ini mempunyai sejarah yang cukup panjang, mulai dari tahun berdiri pada 1923 hingga masuk ke Indonesia. Perusahaan yang awalnya bernama Mikuni Group didirikan pada tahun 1923 sebagai pelaku perdagangan impor dengan nama Mikuni Shoten.
Setelah itu, perkembangan terus terjadi hingga akhirnya merambah ke bidang manufaktur pada tahun 1936 ketika pabrik mulai beroperasi. Di tahun 1939, Mikuni Shoten mengubah namanya menjadi Mikuni Shoco Co Ltd dan mempunyai dua pabrik yang beroperasi.
Selanjutnya, di tahun 1948, sesuai dengan undang-undang rekonstruksi perusahaan, akhirnya terjadi pembagian menjadi dua entitas, yakni Mikuni Shoco Co Ltd dan Mikumi Seisakusho. Pada tahun 1949, Mikuni Grup mulai meluncurkan produk mechanical pumps oil dan karburator.
Perkembangan pesat terjadi setelah masa-masa tersebut dan beberapa pabrik baru mulai dibangun. Bahkan, merger juga dilakukan dan mulai berekspansi ke negara lain seperti Thailand, Taiwan, Texas, Shanghai, Mexico, dan Indonesia di tahun 2006 dengan nama PT Mikuni Indonesia.
Dalam perkembangannya, hasil produksi perusahaan ini sudah tersebar di berbagai penjuru negara. Akan tetapi, fokus utama dari PT Mikuni adalah distribusi karburator, suku cadang, aktuator katup variabel, modul pedal akselerator, dan produk otomotif lainnya.
Produk Unggulan
Seperti telah dijelaskan di bagian sebelumnya, produk utama perusahaan ini adalah kebutuhan otomotif untuk motor dan mobil. Hanya saja, seiring perkembangan yang terjadi, PT Mikuni juga memproduksi produk kendali gas, air, dan sebagainya. Berikut adalah beberapa produk tersebut
Produk Mobil
Untuk kendaraan roda empat, PT Mikuni Indonesia berfokus pada alat pengendali bahan bakar demi operasi mesin yang lebih efisien dan mengurangi polusi lingkungan. Beberapa produk tersebut antara lain sistem kontrol termal, sistem katup, sistem intake, dan pompa.
Produk Sepeda Motor
Sementara itu, untuk kendaraan roda dua juga terdapat beberapa produk seperti sistem injeksi bahan bakar, sistem katup, dan sistem intake. Meski begitu, tetap saja fokus utama adalah sparepart untuk mobil walaupun kualitasnya tidak kalah baiknya.
Keperluan Rumah Tangga
Selain memproduksi spare part otomotif, perkembangan yang terus terjadi pada perusahaan ini juga membuat produknya lebih luas. Beberapa contoh produk keperluan rumah tangga yang diproduksi antara lain peralatan dapur serta pemanas air.
Visi dan Misi
PT Mikuni Indonesia mempunyai visi mewujudkan mimpi dan menjadikannya kenyataan. Visi tersebut memang sangat cocok dengan perusahaan ini, terutama ketika melihat sejarah dimulai berdirinya hingga terus berkembang menjadi sekarang.
Sementara itu, misi yang diusung oleh PT Mikuni adalah memanfaatkan sumber daya manusia dan teknologi untuk mensejahterakan masyarakat, mendapatkan kepuasan pelanggan, serta beretika dan empati dalam berpikir tentang sudut pandang orang lain.
Filosofi Perusahaan
Kesuksesan yang diraih sampai saat ini tentu tidak terlepas dari filosofi perusahaan yang selalu dipegang teguh selama beroperasi. PT Mikuni Indonesia mempunyai filosofi belajar dari pasar dengan mengutamakan pelanggan.
Selain itu, beberapa filosofi atau nilai perusahaan lainnya adalah memberi nilai tambah bagi kehidupan karyawan, memberikan prioritas pada kualitas, dan mengejar impian untuk memenuhi tantangan. Secara umum, fokus filosofi ini adalah bagaimana mereka berkomitmen terhadap kepuasan pelanggan.
Posisi yang Tersedia
Berdasarkan informasi dari beberapa sumber baik di media online maupun offline, ada beberapa posisi yang tersedia di perusahaan ini. Posisi tersebut antara lain bagian logistik, engineering, finance, manufaktur, manajemen produk, HR, IT, dan operator produksi.
Selain itu, ada pula posisi bagian customer service, marketing, public relation, sales, dan lain-lain. Setiap posisi memiliki perkiraan gaji yang berbeda-beda. Akan tetapi, kemungkinan besar nilai gaji yang diberikan sesuai dengan tingginya tanggung posisi tersebut.
Sistem Rekrutmen
PT Mikuni Indonesia kerap membuka lowongan atau kesempatan karier bagi yang tertarik bergabung menjadi tim perusahaan. Biasanya, ada beberapa jenis karyawan mulai dari karyawan magang, kontrak, dan tetap.
Akan tetapi, untuk informasi lebih lengkap bisa dilihat pada postingan atau website pencari kerja yang terpercaya. Setiap pembukaan kesempatan karier biasanya terdapat kualifikasi, job desc, dan informasi penting lainnya.
Untuk melamar secara online di situs pencari kerja, pendaftar biasanya akan diminta mengisi formulir berupa data diri lengkap serta dokumen pendukung seperti CV atau persyaratan lainnya. Setelah itu, pendaftar akan dihubungkan langsung dengan pihak perusahaan untuk tahap lebih lanjut.
Prospek dan Lingkungan Kerja
PT Mikuni Indonesia merupakan salah satu perusahaan yang besar di Indonesia. Bahkan, perusahaan tersebut mendapatkan rating positif, yakni 4,5 dan 306 ulasan di review Google. Hal tersebut membuat banyak orang tertarik bergabung, apalagi terdapat kabar uang lembur yang cukup tinggi.
Dari beberapa review yang diberikan, bisa diambil kesimpulan bahwa perusahaan ini memiliki prospek kerja yang bagus. PT Mikuni terkenal mampu memberikan banyak ilmu untuk para fresh graduated, lingkungan kerja kondusif, mengutamakan SOP, dan kerja sama yang baik antara tiap elemen.
Demikian tadi informasi seputar PT Mikuni Indonesia. Informasi ini dikumpulkan dari berbagai sumber. Jadi, apabila ingin mendapatkan informasi lebih akurat, silakan kunjungi website atau kanal sosial media resmi PT Mikuni seperti informasi lowongan kerja, produk, dan lain-lain.